Bahan Utama :
1 ekor ayam kampung, sembelih dulu, bersihkan, potong-potong, cuci bersih
4 btr telur, rebus, kupas, sisihkan
Bahan Pelengkap :
Kubis (kol) secukupnya, iris tipis
Taoge, buang ekornya ya..
So'un, cukup rendam di air hangat
Bawang goreng, untuk taburan
Jeruk Nipis
Seledri, rajang halus
Kerupuk Udang
Sambal Kecap atau Sambal Soto
Bumbu Halus :
8 btr Bawang merah
6 siung Bawang putih
2 ruas Kunyit
1 ruas jahe
5 btr Kemiri (kalo suka agak butek)
Garam secukupnya
Bumbu Pelengkap :
4 lbr Daun Jeruk Purut
2 btg Serai
2 btg Daun Bawang, rajang
Cara Bikinnya :
- Rebus ayam ke dalam 1,5 lt air sampai mendidih dan empuk, tiriskan ayam. Sisihkan.
- Tumis bumbu halus sampai harum, masukkan serai, daun jeruk, terakhir masukkan daun bawang.
- Tuang tumisan bumbu halus ke dalam air rebusan ayam (kaldu ayam), tambahkan garam, gula, penyedap rasa (kalo suka aja...). biarkan mendidih. Jangan lupa di icip-icip dulu...
- Goreng ayam yang sudah ditiriskan tadi, bisa dibumbui dulu, bisa langsung aja. Tapi lebih enak kalo dibumbui dulu. Bumbunya Bawang putih, kunyit, ketumbar, garam.
- Tata dan sajikan yang cantik ya biar keluarga makin selera makannya. Happy cooking.. ^^..
*published on 2/14/12 -d'simple recipes*
No comments:
Post a Comment